Borneotribun.com - Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi dan Pembangunan Sambut Kedatangan Khafilah Peserta MTQ Tingkat Provinsi Kalbar di Sintang |
Pemberian bonus ini, disampaikan langsung Staff Ahli Bupati Bidang Ekonomi dan Pembangunan.
Dalam sambutanya Beliau menyampaikan ucapan terima kasih atas usaha yang maksimal dalam mengikuti MTQ XXIX di Kabupaten Sintang.
"Bagi yang sudah mendapat juara selamat dan bagi yang yang belum agar terus melatih diri agar di MTQ tahun depan dapat meraih prestasi." ujar Beliau saat membacakan sambutan Bupati Ketapang.
Lebih lanjut Beliau mengajak LPTQ Ketapang untuk mulai bekerja dan mempersiapkan diri pada MTQ XXX tahun depan di Kabupaten Ketapang.
"Tugas kita berat karena selain harus mempersiapkan peserta yang akan mengikuti lomba, kita juga harus mempersiapkn diri secara maksimal sebagai tuan rumah." tegas Beliau.
"Saya ingin sukses kedua-duanya, sukses penyelenggaraan dan sukses dalam meraih prestasi, Saya targetkan kita masuk 3 besar pada MTQ XXX tahun depan di Kabupaten Ketapang ini." pungkas Beliau.
Adapun Besaran bonus yang diberikan Pemda Ketapang atas prestasi yang diraih yaitu : Juara 1 Rp. 5 Juta, Juara 2 Rp. 4 Juta, Juara 3 Rp. 3 Juta, Harapan 1 Rp. 1.5 Juta, Harapan 2 Rp. 1 Juta dan Harapan 3 Rp. 75O ribu.
Hadir juga dalam penyambutan tersebut, Asisten I Sekda Edi Radiyansyah, Camat Delta Pawan, Perwakilan LPTQ, undangan dan lainnya.***(jk)
*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS