Cegah Pandemi, Ruangan Polres Sekadau Disemprot Cairan Disinfektan | Ketapang -->

Mei 17, 2021

Cegah Pandemi, Ruangan Polres Sekadau Disemprot Cairan Disinfektan

Cegah Pandemi, Ruangan Polres Sekadau Disemprot Cairan Disinfektan
Cegah Pandemi, Ruangan Polres Sekadau Disemprot Cairan Disinfektan.

BorneoTribun Sekadau, Kalbar -- Untuk menjaga kebersihan lingkungan dalam mencegah penularan Covid-19, setiap sudut ruangan mako Polres Sekadau disemprot cairan disinfektan.

Disinfeksi merupakan tindakan penting di tengah kondisi pandemi, terlebih Polres Sekadau merupakan tempat pelayanan publik yang selalu dikunjungi masyarakat dalam kesehariannya.

Kapolres Sekadau melalui Kabag Sumda Kompol Tomy Chahyadi menerangkan, disinfeksi dilakukan untuk menciptakan lingkungan bersih, bebas dari virus dan kuman penyakit.

"Ditengah pandemi, disinfeksi merupakan langkah preventif terjadinya penyebaran virus Corona di lingkungan Polres Sekadau," kata Kabag Sumda, Senin 17 Mei 2021.

Melengkapi hal tersebut, protokol kesehatan diberlakukan secara ketat bagi seluruh personel saat hendak memasuki lingkungan mako Polres Sekadau. 

"Sebelum apel pagi, setiap personel diperiksa suhu tubuhnya, wajib menggunakan masker serta hal lain yang berhubungan dengan 5M sebagai upaya pencegahan," imbuhnya.

"Demikian pula bagi pemohon SIM, SKCK maupun masyarakat yang hendak mengurus keperluan lain, diwajibkan untuk mentaati disiplin prokes yang berlaku saat ini," pungkas Kabag Sumda.

(Yk/My/Hms)

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar