Berita Ketapang: Pemda Hari ini -->
Tampilkan postingan dengan label Pemda. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Pemda. Tampilkan semua postingan

November 24, 2022

Bupati Intruksikan Hasil Studi Banding Agropolitan Harus Bisa Bermanfaat Bagi Ketapang

Bupati Ketapang Martin Rantan SH, M. Sos bersama Kepala Dinas Pertanian dan Pangan saat beri arahan pada peserta studi banding agropolitan.
Bupati Ketapang Martin Rantan SH, M. Sos bersama Kepala Dinas Pertanian dan Pangan saat beri arahan pada peserta studi banding agropolitan. (Borneotribun/Muzahidin)
Ketapang - Bupati Ketapang Martin Rantan, SH.,M.Sos memberikan arahan kepada para peserta studi banding dalam rangka mengembangkan agropolitan di Kabupaten Ketapang, pada Rabu (23/11/2022) bertempat di Pendopo Bupati Ketapang.

Tujuan dari studi banding ini sasarannya adalah tentang bagaimana menajemen pengelolahan pertanian dan peternakan yang baik yang dijadikan percontohan agropolitan di Kabupaten Ketapang.

Bupati dalam kesempatan tersebut berharap dari hasil studi banding ini bisa meningkatkan hasil pertanian dan peternakan di Kabupaten Ketapang.

"Saya melihat studi banding ini bagus sekali artinya para peserta harus bisa mencatat dan mendokumentasikan hasil dari studi banding ini," ucap bupati

Lebih lanjut dikatakan Bupati, dari hasil studi banding ini akan didiskusikan dan dibuat konsep yang nanti akan dipakai di Kabupaten Ketapang.

"Saya percaya kepada Bapak/Ibu masih mempunyai kemampuan itu. Jadi saya harap apa yang dipelajari Bapak/Ibu disana bisa dicocokan dengan kita disini," pungkas bupati.

Oleh: Muzahidin

Berita ini telah ditayangkan di Media Borneo dengan Judul Bupati Intruksikan Hasil Studi Banding Agropolitan Harus Bisa Bermanfaat Bagi Ketapang, Link: https://www.borneotribun.com/2022/11/bupati-intruksikan-hasil-studi-banding.html

November 09, 2022

Wabup Farhan Buka Seminar Pemerintahan

Wakil Bupati Ketapang H. Farhan, SE., M.Si membuka Seminar Pemerintahan, Gubernur sebagai Wakil Pemerintah Pusat di Daerah. (Prokopim Setda Ketapang)
Wakil Bupati Ketapang H. Farhan, SE., M.Si membuka Seminar Pemerintahan, Gubernur sebagai Wakil Pemerintah Pusat di Daerah. (Prokopim Setda Ketapang)
Ketapang - Wakil Bupati Ketapang H. Farhan, SE., M.Si membuka Seminar Pemerintahan, Gubernur sebagai Wakil Pemerintah Pusat di Daerah dengan Tema "Sinergitas Pemerintah Pusat dan Daerah Dalam Rangka Melanjutkan Ketapang Maju Menuju Masyarakat Sejahtera", pada Selasa (8/11/2022) bertempat di Ruang Rapat Utama Kantor Bupati Ketrapang.

Wabup dalam sambutannya mengatakan bahwa seminar ini dilaksanakan dalam rangka membuka wawasan pemerintah daerah, masyarakat dan semua stakeholder terhadap isu-isu strategis terkini. 

"Selain itu diharapkan agar kita semua setelah kegiatan seminar ini, dapat berjuang bersama dan berperan aktif dalam pembangunan daerah," lanjut Beliau.

Selanjutnya Wabup juga menyampaikan bahwa dengan kelembagaan Gubernur sebagai wakil pemerintah pusat benar-benar dapat memperpendek rentang kendali pemerintahan dan sinkronisasi penyelenggaraan urusan pusat dan daerah.

Sebagaimana yang diamanatkan dalam undang-undang no 23Tahun 2014 tentang pemerintahan daerah. 

"Pemerintah pusat telah meletakkan Provinsi dalam kedudukan yang bersifat ganda, pada satu sisi pemerintah daerah otonom yang berfungsi menjalankan kewenangan desentralisasi, dan pada sisi lain merupakan perpanjangan tangan pemerintah pusat yang berfungsi menjalankan kewenangan dekonsentrasi di daerah" tutup Beliau.(dr)

(Muzahidin/Upan)

November 08, 2022

Pimpin Apel Rutin Senin, Sekda Apresiasi Seluruh Pihak Yang Telah Menyukseskan Pembukaan MTQ XXX Provinsi Kalbar Di Ketapang Tahun 2022

Pimpin Apel Rutin Senin, Sekda Apresiasi Seluruh Pihak Yang Telah Menyukseskan Pembukaan MTQ XXX Provinsi Kalbar Di Ketapang Tahun 2022
Pimpin Apel Rutin Senin, Sekda Apresiasi Seluruh Pihak Yang Telah Menyukseskan Pembukaan MTQ XXX Provinsi Kalbar Di Ketapang Tahun 2022. (Prokopim Setda Ketapang)
Ketapang - Sekda Ketapang Alexander Wilyo, S.STP., M.Si., Memimpin Apel Rutin Senin Pagi yang diikuti ASN dan Non-ASN Lingkungan Sekretariat Daerah Kab. Ketapang, bertempat di Halaman Kantor Bupati Ketapang, Senin (7/11/2022).

Dalam arahannya, Sekda menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak dan masyarakat yang bekerja sama dalam menyukseskan acara Pembukaan MTQ XXX Tingkat Provinsi Kalbar Tahun 2022 di Kabupaten Ketapang.
Pimpin Apel Rutin Senin, Sekda Apresiasi Seluruh Pihak Yang Telah Menyukseskan Pembukaan MTQ XXX Provinsi Kalbar Di Ketapang Tahun 2022
Pimpin Apel Rutin Senin, Sekda Apresiasi Seluruh Pihak Yang Telah Menyukseskan Pembukaan MTQ XXX Provinsi Kalbar Di Ketapang Tahun 2022. (Prokopim Setda Ketapang)
Lebih lanjut Beliau berharap kerja sama yang telah dibangun dapat terus bertahan, baik sampai kegiatan MTQ XXX selesai diselenggarakan, maupun untuk seterusnya.

Selain itu Sekda juga mengamanatkan untuk melakukan Percepatan Penyerapan Anggaran  harus sesuai target, terutama terkait dana transfer pusat DAK, APBD Murni dan Perubahan. 

Selanjutnya Beliau mengarahkan agar Kepala Satuan Kerja melakukan koordinasi terkait pembahasan persiapan Rancangan APBD tahun 2024 bersama dengan TAPD dan Badan Anggaran DPRD Kabupaten Ketapang.(dr)

(Muzahidin/Vina)

November 06, 2022

Pameran MTQ Ke XXX Dibuka Resmi Gubernur Kalbar

Pameran MTQ Ke XXX Dibuka Resmi Gubernur Kalbar
Pameran MTQ Ke XXX Dibuka Resmi Gubernur Kalbar. (Prokopim Setda Ketapang)
Ketapang - Gubernur Kalimantan Barat H. Sutarmidji, SH.,M.Hum didampingi Wakil Bupati Ketapang H. Farhan, SE.,M.Si membuka resmi pameran MTQ XXX Provinsi Kalbar Tahun 2022, di Kabupaten Ketapang, pada Sabtu (05/11/2022) bertempat di Stadion Tantemak Ketapang.

Pemeran (expo) MTQ XXX diisi stan 1$ Kabupaten/Kota se-Kalbar, 100 UMKM, dan 70 pedagang informal.

Gubernur Kalbar ini juga meninjau langsung satu per satu stan Kabupaten/Kota, juga beberapa stan UMKM dan mencicipi makanan serta minuman yang disiapkan peserta pameran.

Dalam kesempatan tersebut Beliau mengatakan bahwa hampir semua Kabupaten/Kota memiliki produk-produk unggulan yang menarik yang mempunyai khas masing-masing.

“Ada produk yang sebetulnya anak muda sudah tidak tahu namanya, misalnya sengkalan, mana anak muda tahu sengkalan. jadi saya berharap kerajinan daerah ini terus dikembangkan dan terus berkreasi,” ucapnya.
Pameran MTQ Ke XXX Dibuka Resmi Gubernur Kalbar
Pameran MTQ Ke XXX Dibuka Resmi Gubernur Kalbar. (Prokopim Setda Ketapang)
Termasuk produk-produk UMKM binaan Bhayangkari Cabang Ketapang. Ia menilai model-model dari kerajinan tas, pakaian dan lainnya dibuat sangat kekinian. Sehingga anak-anak muda juga mau atau tertarik untuk membeli dan memakainya. Bahkan ada produk yang dibuat langsung oleh Ketua Bhayangkari Cabang Ketapang.

“Untuk kuliner juga sama, enak-enak semua. Salah satunya di Mempawah itu ada sambal udang serai, kalau dimakan dengan patlau dan ketupat itu paling enak,” pungkasnya.

Dalam kegiatan tersebut turut hadir Ketua DPRD Ketapang, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Kalbar, Ketua LPTQ Kalbar, Direktur Utama Bank Kalbar dan lainnya.(dr)

Oleh: Tim Prokopim/S. Hadie/Muzahidin

Gubernur Sebut Kesuksesan MTQ Tergantung Pada Dewan Hakim

Gubernur Sebut Kesuksesan MTQ Tergantung Pada Dewan Hakim
Gubernur Sebut Kesuksesan MTQ Tergantung Pada Dewan Hakim.
Ketapang - Wakil Bupati Ketapang H. Farhan, SE.,M.Si yang juga Ketua LPTQ Ketapang hadiri Pelantikan Pengawas, Dewan Hakim MTQ dan Panitera MTQ XXX tingkat Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2022 di Kabupaten Ketapang, pada Sabtu (05/11/2022) bertempat di Hotel Grand Zuri Ketapang.

Pelantikan ini dilakukan langsung oleh Gubernur Kalbar H. Sutarmidji, SH.,M.Hum kepada 12 pengawas, 109 dewan hakim dan panitera.

Pelantikan dilaksanakan berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Kalbar Nomor: 918/RO-Kesra/2022 tentang Penunjukan Pengawas Dewan Hakim, dan Dewan Hakim MTQ ke-XXX Provinsi Kalbar Tahun 2022 di Kabupaten Ketapang.

Gubernur Kalbar H. Sutarmidji dalam sambutannya menegaskan, hakikat kesuksesan MTQ sangat tergantung dengan dewan hakim.

Untuk itu Beliau meminta kepada  Dewan Hakim agar  bisa benar-benar bekerja secara profesional, sportif, dan objektif terhadap seluruh peserta.

“Saya pesan dengan dewan hakim agar menilai peserta yang betul-betul punya potensi maju ke depan, kalau ada kelemahan dari sisi bacaan, tajwid dan sebagainya harus menjadi catatan, sehingga itu bisa menjadi perbaikan dalam pembinaan ke depan,” ujar Beliau.

Lebih lanjut Beliau berharap ada catatan-catatan dari Dewan Hakim terhadap kelemahannya dari setiap peserta agar jadi bahan evaluasi, dan akan mempermudah LPTQ melakukan pembinaan nanti.

"Saya berharap pelaksanaan MTQ XXX Provinsi Kalbar di Kabupaten Ketapang ini mampu melahirkan Qori dan Qoriah yang bisa mewakili Kalbar di ajang nasional maupun internasional," tutupnya.(dr)

(Muzahidin/Dokpim)

Pembukaan MTQ Ke-30 Berlangsung Meriah, Gubernur : Ini Berkat Koordinasi Yang Baik Antara Bupati Dan Wakil Bupati Ketapang

Pembukaan MTQ Ke-30 Berlangsung Meriah, Gubernur : Ini Berkat Koordinasi Yang Baik Antara Bupati Dan Wakil Bupati Ketapang
Pembukaan MTQ Ke-30 Berlangsung Meriah, Gubernur : Ini Berkat Koordinasi Yang Baik Antara Bupati Dan Wakil Bupati Ketapang. (Prokpim Setda Ketapang)
Ketapang - Antusias masyarakat Kabupaten Ketapang hadiri Acara Pembukaan MTQ ke-XXX tingkat Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2022 di Kabupaten Ketapang, pada Sabtu (05/11/2022) bertempat di Stadion Tantemak Ketapang.

Hal ini terlihat di seluruh tribun di stadion sepakbola Tentemak tersebut tak mampu menampungnya sehingga masyarakat memilih berdiri di sekeliling lapangan.

Seremonial pembukaan ditampilkan tarian lancang kuning oleh ratusan penari setelah itu dilanjutkan dengan defile seluruh kafilah dari 14 Kabupaten Kota se-Kalimantan Barat.

Nampak Gubernur Kalbar H. Sutarmidji, SH.,M.Hum dan Wakil Gubenur Kalbar Drs. H. Ria Norsan, MH.,MH dan seluruh kepala daerah masing-masing kabupaten/kota melambai tangan saat defile berlangsung.
Pembukaan MTQ Ke-30 Berlangsung Meriah, Gubernur : Ini Berkat Koordinasi Yang Baik Antara Bupati Dan Wakil Bupati Ketapang. (Prokpim Setda Ketapang)
Bupati Kabupaten Ketapang Martin Rantan, SH.,M.Sos bersama Wakil Bupati Ketapang H. Farhan, SE.,M.Si didampingi Sekda Ketapang Alexander Wilyo, S.STP.,M.Si juga tampak hadir dengan senyum lebar saat melambaikan tangan menyambut kafilah tuan rumah.

Gubernur Kalimantan Barat H. Sutarmidji, SH.,M.Hum dalam sambutannya memberikan apresiasi dan sangat kagum dengan kemeriahan acara pembukaan MTQ XXX di Kabupaten Ketapang. 

"MTQ di Ketapang ini begitu semarak, saya juga memberikan apresiasi kepada pak Bupati Ketapang, dimana dengan kondisi beliau, tapi bisa berkoordinasi dengan sangat baik dengan wakil Bupati Ketapang, sehingga kegiatan ini terlaksana dengan sangat baik," ucapnya.

Selanjutnya Pembukaan MTQ XXX tingkat Provinsi Kalimantan Barat ini ditandai dengan penekanan sirine dan dilanjutkan dengan pemukulan gendang oleh Gubernur, Wakil Gubernur dan Bupati dan Wakil Bupati Ketapang serta masing-masing perwakilan Kepala Daerah Kabupaten Kota yang hadir.

Pembukaan ini juga menjadi tanda dimulainya seluruh cabang perlombaan MTQ yang digelar pada 5 hingga 11 November 2022, di sembilan venue yang tersebar di tiga kecamatan di Kabupaten Ketapang.(dr)

Oleh: Tim Prokopim/S.Hadie/Muzahidin

Oktober 28, 2022

Wakil Bupati Ketapang Bacakan Sambutan Menpora RI Pada Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda

Wakil Bupati Ketapang Bacakan Sambutan Menpora RI Pada Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda
Wakil Bupati Ketapang Bacakan Sambutan Menpora RI Pada Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda. (Prokopim Setda Ketapang)
Ketapang, Kalbar - Sumpah pemuda 28 oktober 1928 memberikan pelajaran kepada kita bagaimana menyikapi perbedaan sikap primordial, suku, agama, ras dan kultur, serta berbagai kepentingan menjadi kekuatan bukan sebagai faktor yang melemahkan.

Peran pemuda dalam memelopori membangun visi kebangsaan dengan sumpah pemuda 1928 yang diikuti dengan rangkaian pergerakan-pergerakannya telah mengantarkan kepada proklamasi Kemerdekaan Indonesia dan peran pemuda telah tercatat dengan tinta emas sepanjang masa.

Demikian antara lain yang disampaikan Wakil Bupati Ketapang H. Farhan, SE.,M.Si saat membacakan sambutan Menteri Olah Raga (Menpora) RI, pada pelaksanaan Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-94 tahun 2022 yang diselenggarakan Pemerintah Kabupaten Ketapang, pada Jum'at (28/10/2022) bertempat di halaman kantor Bupati Ketapang.
Wakil Bupati Ketapang Bacakan Sambutan Menpora RI Pada Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda
Wakil Bupati Ketapang Bacakan Sambutan Menpora RI Pada Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda. (Prokopim Setda Ketapang)
Upacara yang dimulai pada pukul 07.30 pagi tersebut diikuti seluruh pejabat dan pegawai ASN dan Non-ASN dilingkungan Pemerintah Kabupaten Ketapang dan Forkopimda dengan mengusung tema “Bersatu Bangun Bangsa", upacara berlangsung khidmat walaupun sempat diguyur hujan.

Selain itu, dalam kesempatan tersebut Wabup juga mengajak untuk menjadikan momentum peringatan hari sumpah pemuda yang ke-94 ini sebagai momentum untuk meningkatkan semangat bersama membangun bangsa.

"Semoga Tuhan Yang Maha Esa, Allah Yang Maha Kuasa senantiasa memberikan kekuatan kepada kita bersama untuk mampu membangun persatuan bangsa dan menggapai cita-cita kejayaan Indonesia," pungkasnya.

(Muzahidin/Naen)

Berita ini telah ditayangkan di Media Borneo dengan Judul Wakil Bupati Ketapang Bacakan Sambutan Menpora RI Pada Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda, Link: https://www.borneotribun.com/2022/10/wakil-bupati-ketapang-bacakan-sambutan.html

Hukum

Peristiwa

Kesehatan