Berita Ketapang: Makassar Hari ini -->
Tampilkan postingan dengan label Makassar. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Makassar. Tampilkan semua postingan

Mei 12, 2021

Pembukaan Prodi S2 Pendidikan Sosiologi Unismuh Disetujui Direktorat Kelembagaan Kemendikbud

Pembukaan Prodi S2 Pendidikan Sosiologi Unismuh Disetujui Direktorat Kelembagaan Kemendikbud.

BORNEOTRIBUN MAKASSAR – Selama Ramadan ini, Universitas Muhammadiyah Makassar menerima banyak kabar gembira. Kabar gembira tersebut antara lain, Unismuh sebagai penerima hibah Program Kewirausahaan Mahasiswa Indonesia (PKMI) terbesar di Indonesia Timur, dan penerima hibah Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) di antara PTS se-Indonesia Timur.

Kemarin, Senin (10/5/2021), Unismuh menerima kabar penetapan salah seorang dosennya sebagai Guru Besar ke sembilan di kampus milik Persyarikatahn Muhammadiyah ini. Kabar gembira berlanjut, Selasa (11/5/2021), pengusulan pembukaan Program Magister Pendidikan Sosiologi, mendapatkan persetujuan dari Direktorat Kelembagaan Kemendikbud. 

Hal itu diungkapkan Ketua Tim Pengusulan S2 Pendidikan Sosiologi Unismuh Makassar Kaharuddin PhD kepada media, Selasa sore (11/5/2021), di Kampus Unismuh Makassar, Jl. Sultan Alauddin No. 259.

“Namun kami masih harus menunggu keluarnya izin penyelenggaraan program studi, sebelum membuka secara resmi penerimaan mahasiswa baru. Insyaallah kami yakin, sudah bisa menerima maba tahun ini,” ungkapnya.

Pengusulan program magister ini, kata Kaharuddin, awalnya terinspirasi dari raihan akreditasi A pada Program Studi S1 Pendidikan Sosiologi Unismuh Makassar. “Keberhasilan meraih akreditasi A, membuat kami semakin percaya diri, bahwa kualitas pembelajaran di Prodi kami bisa bersaing dengan perguruan tinggi negeri sekalipun,” jelas Alumni Program Doktor Univeritas Teknologi Malyasia (UTM) ini. 

“Separuh dari dosen S1 Pendidikan Sosiologi telah bergelar doktor, baik dari perguruan tinggi dalam maupun luar negeri. Itu modal awal SDM yang cukup besar dalam merintis pembukaan S2,” katanya.

Selain itu, kata Kahar, pihaknya juga merespon permintaan alumni S1 Pendidikan Sosiologi Unismuh Makassar yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang S2. Selama ini, alumni S1 Unismuh, banyak yang memilih melanjutkan pendidikan ke Universitas Negeri Makassar (UNM) atau ke Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung.

“Jika mahasiswa ingin merasakan suasana akademik yang berbeda, tentu saja mereka dapat melanjutkan kuliah di kampus lain. Tapi banyak juga mahasiswa yang merasa sudah terlanjur jatuh cinta dengan Unismuh, merasa lebih nyaman melanjutkan kuliah di kampus tempat mereka meraih gelar sarjana,” sambung Kahar.

Namun Kahar menegaskan, bahwa program S2 yang mereka tawarkan memiliki ciri pembeda dengan kampus lainnya. “Keberhasilan kami menunjukkan perbedaan dengan kampus lain itulah, yang membuat BAN-PT menyetujui pendirian program magister Pendidikan Sosiologi di Unismuh,” lanjutnya.

Pembukaan Prodi S2 Pendidikan Sosiologi Unismuh Disetujui Direktorat Kelembagaan Kemendikbud.

Prodi Magister Pendidikan Sosiologi Unismuh, kata Kahar, berorientasi menghasilkan lulusan yang memiliki keahlian Sosiologi yang dapat diterapkan pada bidang pendidikan formal, informal, maupun non-formal yang dijiwai nilai-nilai Kemuhammadiyahan. 

“Termasuk penguasaan komptensi pedagogik, keterampilan riset, serta kemampuan menjadi penggerak perubahan sosial baik di bidang pendidikan, maupun kehidupan sosial masyarakat,” jelas Kahar.

Dekan FKIP Unismuh Erwin Akib PhD mengapresiasi capaian tersebut. “Alhamdulillah. Ini buah kerja keras, kerja cerdas dan kerja ikhlas tim, dukungan Pimpinan, serta kolaborasi banyak pihak, khususnya di FKIP. Ini bukan akhir, melainkan awal dari perjuangan selanjutnya. Terima kasih semua,” pungkas nakhoda FKIP Unismuh dua periode ini.

Oleh: Hadi
Editor: Yakop

Mei 09, 2021

Dr Nuryanti Mustari: Enam Dosen Pemerintahan Menangkan Hibah Internal Unismuh Makassar 2021

Dr Nuryanti Mustari: Enam Dosen Pemerintahan Menangkan Hibah Internal Unismuh Makassar 2021
Ketua Prodi S1 Ilmu Pemerintahan Fisip Unismuh Makassar, Dr Nuryanti Mustari, S.IP,M.Si.

BorneoTribun Makassar -- Peningkatan kualitas sumber daya dosen Prodi Ilmu Pemerintahan menjadi salah satu skala prioritas dalam menghadapi persaingan perguruan tinggi masa kini dan akan datang. 

Kualitas sumber daya dosen berkualitas jadi salah satu syarat proses pembelajaran menghasilkan alumni bermutu dan berdaya saing. 

Demikian ditegaskan Ketua Prodi S1 Ilmu Pemerintahan Fisip Unismuh Makassar, Dr Nuryanti Mustari, S.IP, M. Si, kepada media Ahad (9/5/2021). 

Dijelaskan, peningkatan kualitas dosen dilakukan dengan mendorong lanjut studi S3 dan S2. 

Saat ini ada empat dosen sedang merampungkan studi S3 di sekolah pascasarjana di dalam dan luar negeri, kata Korwil Sulawesi dan Indonesia Timur Asosiasi Ilmu Pemerintahan Perguruan Tinggi Muhammadiyah (AIPPTM) 2019-2023.

Para dosen yang lanjut jenjang program doktoral itu yakni; Andi Luhur Prianto, S.IP, M.Si di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta; Hamdan, S.Sos, M.Si (Universitas Padjajaran); Rudi Hardi, S.Sos, M.Si (Universitas Sains Malaysia); Hardianto Hawing ST, MA (UGM Yogyakarta).

Semangat kompetisi dosen pada program hibah internal kampus dan Kemendikbud termasuk cukup tinggi. Hal demikian terbukti dari hibah yang dimenangkan pada program kerjasama internasional dua tim, PUPT 1 tim, Pengabdian Masyarakat 1 tim, PDP 2 tim, KKN-T 1 tim. 

Pada program hibah internal 2021 Unismuh Makassar ada enam dosen yang berhasil memenangkan hibah penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, kata peserta Sandwich di Universitas Ohio USA 2009 ini.

Para dosen yang menang hibah internal itu adalah, Dr. Amir Muhiddin, M.Si; Dr. Nuryanti Mustari, S.IP, M.Si; Andi Luhur Prianto, S.IP, M.Si; Rudi Hardi, S.Sos, M.Si; Ahmad Harakan, S.IP, M.Hi; Ahmad Taufik,S.IP, M.AP, tandas doktor admistrasi publik PPs-UNM ini.

Prodi Ilmu Pemerintahan merah nilai akreditasi  A dari BAN-PT. Mahasiswa baru setiap tahun mengalami peningkatan peminat. 

Daya tarik prodi ini adalah tersedia kelas bilingual, benchmarking dan magang, kuliah tamu dosen asing, dan  pertukaran mahasiswa nasional dan internasional, tandas sarjana ilmu Pemerintahan Fisip Unhas ini. 

Saat ini Sekretaris Prodi Ilmu Pemerintahan Fisip Unismuh Makassar, Ahmad Harakan, S.IP, M.Hi.

Oleh: Alla/Yahya
Editor: Yakop

Mei 08, 2021

96 Alumni Ilmu Administrasi Negara Unismuh Makasar Akan Diwisuda Juni 2021

96 Alumni Ilmu Administrasi Negara Unismuh Makasar Akan Diwisuda Juni 2021.

BorneoTribun Makassar, Sulsel -- Menyambut rencana wisuda Unismuh Makassar pertengahan Juni 2021, maka ada 96 alumni Ilmu Administrasi Negara Fisip Unismuh Makassar yang telah diyudisium dan siap menjalani prosesi wisuda. 

Demikian ditegaskan Sekretaris Prodi S1 Ilmu Administrasi Negara Fisip Unismuh Makassar, Nurbiah Tahir, S. Sos, M.AP kepada media Sabtu (8/5/2021), usai menguji pada ujian tutup skripsi di Lt.5 Fisip Gedung Iqra Unismuh Makassar. 

Dijelaskan dari 96 mahasiswa yang telah diyudisium termasuk 16 mahasiswa yang telah menjalani ujian tutup pada Sabtu pagi sampai sore, kata wanita kelahiran Lantang Takalar 8 Oktober 1989.

Prodi Ilmu Administrasi Negara termasuk cukup favorit di kalangan calon mahasiswa baru terbukti peminat yang mendaftar dan diterima mencapai dua ratusan dalam tiga tahun terakhir ini. 

Data pada penerimaan mahasiswa baru tahun 2018 mencapai 244 orang, tahun 2019 tercatat 295 maba dan tahun 2020 diterima 220 orang. Keseluruhan mahasiswa yang melakukan transaksi pada PD Dikti Kemendikbud pada 2020 mencapai 1191 orang,  kata sarjana Ilmu Admistrasi Negara Fisip Unismuh Makassar ini. 

Peminat yang cukup tinggi itu tidak terlepas dari para alumni yang jadi media promosi yang menyebar sukses berkarier pada instansi pemerintah dan swasta terutama di Kawasan Timur Indonesia. 

Selain itu, prodi Ilmu Administrasi Negara ini meraih akreditasi nilai A dari BAN-PT. Sumber daya dosen yang melakukan transfer pengetahuan dan keterampilan kepada mahasiswa juga cukup membanggakan dan berdaya saing. 

Diantara total 31 dosen tetap, ada 1 Guru Besar, bergelar doktor sebanyak 19 orang, 11 orang pendidikan magister serta ada satu dosen sedang merampungkan studi S3  di PPs-Unhas, tandas magister administrasi publik PPs-Unhas ini. 

Pada ujian tutup mahasiswa Sabtu siang tim penguji di antaranya, Dr. Jaelan Usman, M.Si, Dr.Muhammad Yahya, M.Si, Drs.H.Ansyari Mone, M.Pd dan Nurbiah Tahir, S. Sos, M.AP.

Saat ini Ketua Prodi, S1 Ilmu Administrasi Negara Fisip Unismuh Makasaar, Nasrulhaq, S.Sos, MPA. 

Oleh: Ulla/Yahya

Sebelas Dosen Unismuh Lulus Seleksi Asesor Sekolah/Madrasah

Sebelas Dosen Unismuh Lulus Seleksi Asesor Sekolah/Madrasah
Tes wawancara bagi peserta yang dinyatakan lulus pada seleksi asesor BAN/SM.

BorneoTribun Makassar -- Meskipun berkecimpung di bidang pendidikan tinggi, namun civitas akademika Universitas Muhamamdiyah (Unismuh) Makassar tetap menunjukkan kepedulian terhadap kualitas pendidikan dasar dan menengah. 

Hal tersebut ditunjukan dengan partisipasi dosen Unismuh dalam seleksi asesor sekolah dan madrasah. Setelah seleksi, 11 dosen Unismuh dinyatakan lulus.

Rektor Universitas Muhammadiyah Makassar Prof Ambo Asse menyampaikan ucapan selamat kepada para dosen yang lulus seleksi. 

“Selamat, semoga sukses mengabdikan diri dalam mengemban amanah, demi menjamin kualitas pendidikan Indonesia,” katanya.

Selain itu, Guru Besar Ilmu Hadits ini juga mengingatkan agar para dosen yang terpilih sebagai asesor sekolah/madrasah tersebut senantiasa menjaga integritas dalam menjalankan tugas.

Salah satu dosen yang lulus, Dr Andi Mulawakkan Firdaus menjelaskan bahwa sepuluh dari sebelas dosen Unismuh yang lolos sebaga asesor sekolah/madrasah merupakan dosen Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP). 

Dosen yang lolos tersebut, jelas Mulawakkan, antara lain Dr Nunung Anugrawati (Pendidikan Bahasa Inggris), Dr Agustan (Dosen S2 Pendidikan Dasar), Dr. Andi Mulawakkan Firdaus (Pend.Matematika), Ardiana (Pendidikan Bahasa Inggris), dan Andi Bulkis Magfirah (Pendidikan Bahasa Inggris). 

Selain itu, terdapat pula nama Dewi Hikmah (Pendidikan Fisika), Syarifah Aeni Rahman (PGSD), Andi Ardhilah Wahyudi (PGSD), Dian Safitri (Pendidikan Biologi), Nurindah (Teknlogi Pendidikan), dan Syawaluddin Soadiq (Fakultas Pertanian).

Mulawakkan menjelaskan tahapan seleksi yang telah ia lalui. Diawali dengan tahap pengumuman dan sosialisasi, 1 sampai 14 April 2021. 

Kemudian seleksi administrasi, 15 hingga 16 April 2021. Setelah pengumuman seleksi administrasi, dilanjutkan dengan tes substansi yang dilaksanakan 24 April 2021. Hasil tes substansi diumumkan 27 April 2021. 

“Tes substansi terdiri dari Uji kognitif  TKB, Pengetahuan dan Non kognitif. Setelah itu, kami melalui tes wawancara 3-6 Mei 2021,” tambah Mulawakkan. 

Seleksi ini, lanjutnya, sangat kompetitif. “Kami harus bersaing dengan sesama dosen baik PTN maupun PTS. Selain itu kami bersaing dengan pengawas, widyaswara pendidikan,hingga pengembang teknologi pendidikan,” jelas dosen Pendidikan Matematika Unismuh Makassar ini.

Nantinya, Mulawakkan dan asesor yang terpilih dari Unismuh lainnya, akan bertugas di Sulawesi Selatan. Alumni Program Doktor Pendidikan Matematika Universitas Negeri Surabaya ini menegaskan ketertarikannya menjadi asesor, merupakan upaya untuk terlibat langsung dalam perbaikan kualitas pendidikan.

“Ada empat aspek yang penting untuk membenahi pendidikan, yakni kebijakan, kepemimpinan kepala sekolah, infrastruktur, dan proses pembelajaran. Semua hal itu, bisa diperkuat melalui proses akreditasi, dimana asesor memiliki peran penting dalam mengawalnya,” tutupnya.

Oleh: Hadi
Editor: Yakop

Hukum

Peristiwa

Kesehatan