Calon Jemaah Haji Asal Ketapang Memulai Perjalanan ke Tanah Suci | Ketapang -->

Juni 14, 2022

Calon Jemaah Haji Asal Ketapang Memulai Perjalanan ke Tanah Suci

Calon Jemaah Haji Asal Ketapang Kalimantan Barat memasuki Bandara Rahadi Oesman Ketapang, Selasa (14/6/2022) pagi. (Ist).
Ketapang (Suara Ketapang) - Calon Jemaah Haji (CJH) Asal Kabupaten Ketapang Kalimantan Barat memulai perjalanan ke tanah Suci. 

Wakil Bupati Ketapang Farhan secara resmi melepas keberangkatan kloter pertama di halaman pendopo bupati Ketapang, Selasa (14/6/2022) pagi.

Tak banyak seremonial yang dilakukan, sebab Pemkab Ketapang sudah terlebih dahulu menggelar acara pelepasan sehari sebelumnya.

Para tamu Allah ini dibawa menggunakan dua bus Damri menuju Bandara Rahadi Oesman Ketapang.

Sebelum ke Madinah, CJH akan transit dan menginap semalam di Kota Pontianak, baru kemudian melanjutkan penerbangan ke Embarkasi Batam.

Wakil Bupati Ketapang Farhan menyampaikan, pihaknya memastikan akan mengawal jemaah haji tersebut agar benar-benar mendapat fasilitas sebagai mana mestinya.

"Kita mengawal, dan mempercepat pelepasan yang kita lakukan kemarin siang sehingga calon jemaah haji kita ini dapat berkumpul dengan keluarga lebih lama," ujar Farhan. 

Farhan juga mengaku akan mendampingi para calon jemaah haji hingga ke Embarkasi Batam. 

"Saya akan mengantar dengan beberapa pejabat daerah ini, termasuk asisten 1, Kadis Kesehatan. Kami antar sampai ke Pontianak, besok juga akan bersama-sama juga sampai ke Embarkasi Batam," ujar Farhan. 

Farhan mengajak masyarakat untuk mendoakan Jemaah Haji Asal Kabupaten Ketapang ini tetap sehat dan lancar dalam menjalankan ibadah sehingga mendapatkan predikat haji mabrur. (Ndi).

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar