Borneotribun.com - Wabup H. Farhan, SE.,M.SI Resmi Buka Workshop Pengembangan Ekonomi Umat Di Hotel Aston Ketapang
Borneotribunketapang - Wakil Bupati Ketapang H. Farhan, SE,.M.Si, membuka secara resmi Workshop Pengembangan Ekonomi Umat yang diselenggarakan oleh Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU), Minggu (07/11/2021) bertempat Hotel Aston Ketapang.
Wabup dalam kesempatan tersebut menyambut baik dan memberikan apresiasi kepada PCNU Kabupaten Ketapang yang telah mengambil peran ketika pemerintah daerah menyampaikan visi misi yang sudah tertuang kedalam rencana pembangunan jangka menengah daerah Kabupaten Ketapang tahun 2021-2026.
"Salah satu misi yang diangkat adalah memperkokoh landasan ekonomi masyarakat Kabupaten Ketapang, artinya hari ini PCNU Ketapang telah mengambil peran sesuai misi tersebut dengan mengadakan workshop." jelas Beliau.
Lebih lanjut Beliau mengajak kepada seluruh organisasi yang ada dikabupaten Ketapang ini untuk bersama-sama mengambil peran untuk kemajun Kabupaten Ketapang
"Silakan membuka workshop-workshop yang lain atau dengan nomenklatur yang lain, yang terpenting substansinya adalah bagaimana mengangkat ekonomi masyarakat Kabupaten Ketapang khususnya kepada umat Islam dan umat-umat yang lainnya." pungkas Farhan.***(jk)
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto memberikan keterangan pers usai Rapat Terbatas yang dipimpin oleh Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengenai Penanganan Pandemi COVID-19, Senin (03/05/2021), di Jakarta. (Foto: Humas Setkab/Agung)
BorneoTribun Jakarta -- Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto optimistis pemulihan ekonomi nasional akan terus berlanjut dan pertumbuhan ekonomi terus menunjukkan tren kenaikan pada kuartal II-2021.
“Perekonomian kita tumbuh V-curve. Kita berharap bahwa pertumbuhan ekonomi di kuartal II akan masuk ke jalur positif dan diperkirakan bisa mencapai tujuh persen,” ujarnya dalam keterangan pers secara virtual, Sabtu (15/05/2021).
Dipaparkan Airlangga, pemulihan tersebut tercermin dari berbagai indikator, di antaranya PMI Manufaktur dan Indeks Keyakinan Konsumen (IKK).
“PMI sudah mencapai 54,6. Indeks Keyakinan Konsumen juga sudah mendekati ke angka normal, indeksnya di angka 90-an menuju 100,” paparnya.
Begitu juga dengan perkembangan ekspor dan impor yang sudah mulai kembali normal, termasuk belanja pemerintah yang telah berada di jalur positif.
“Beberapa sektor, apakah itu informasi dan komunikasi, jasa kesehatan, kemudian pertanian, dan sektor properti maupun industri dengan adanya PPnBM (Ditanggung Pemerintah) dan PPN Ditanggung Pemerintah ini sudah ke arah yang positif dan terjadi kenaikan yang cukup tinggi,” imbuh Airlangga.
Sementara Pembentukan Modal Tetap Bruto (PMTB) pada kuartal I-2021 juga hanya terkontraksi minus 0,23 persen.
“Kita melihat bahwa PMTB kita sudah masuk mendekati nol atau minus 0,23 [persen], ekspornya 6,74 persen, bahkan ini lebih tinggi dari pra-COVID19. Demikian pula dengan impor barang modal dan barang konsumsi 5,27 [persen],” kata Airlangga.
Diterangkan Airlangga, pertumbuhan ekonomi secara spasial juga telah mengalami perbaikan sejalan dengan membaiknya perekonomian domestik.
Pertumbuhan ekonomi di Pulau Sumatra tercatat telah mendekati arah positif yaitu minus 0,86 persen, Pulau Jawa minus 0,83 persen, dan Pulau Kalimantan minus 2,23. Sementara itu, sebagian pulau di Indonesia bagian tengah dan timur telah mengalami pertumbuhan yang positif.
“[Pertumbuhan ekonomi] Sulawesi sudah positif 1,2 persen, bahkan di Maluku dan Papua sudah 8,97 [persen]. Tentunya ini didorong oleh harga-harga komoditas baik itu sawit, karet, nikel, copper, dan batu bara,” pungkas Airlangga. (UN)