Sosialisasi dan Serah Terima Pengelolaan Website PPID Kecamatan Kembayan | Ketapang -->

Mei 09, 2021

Sosialisasi dan Serah Terima Pengelolaan Website PPID Kecamatan Kembayan

Sosialisasi dan Serah Terima Pengelolaan Website PPID Kecamatan Kembayan
Sosialisasi Website PPID Kec.Kembayan. (Foto: Kominfo Sanggau)

BorneoTribun Sanggau, Kalbar - Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Sanggau melaksanakan sosialisasi Website PPID serta serah terima pengelolaan Website Kecamatan di ruang pertemuan Kantor Kecamatan Kembayan pada Jumat (7/5/2021) Kemarin.

Hadir pada kegiatan tersebut Sekretaris Kecamatan Christina Eka Setyati, S.IP.,M.Si, Kasubbag Keuangan Yustinus Suladi, Staf Tapem Avertanus Wiro, admin PPID Kecamatan Kembayan Nur Eko Widodo, SP.

Dalam kegiatan tersebut Tim dari Dinas Kominfo Kabupaten Sanggau disambut baik oleh Sekretaris Kecamatan Kembayan, berikut kegiatan dilaksanakan sesuai protokol kesehatan.

Selaku mewakili Kadis Kominfo Kabupaten Sanggau, Kasi Layanan Informasi dan Hubungan Media Sukardi, S.Kom dalam kegiatan tersebut menjelaskan bahwa website yang diserahkan oleh Dinas Kominfo kepada pemerintah kecamatan hendaklah dikelola dengan baik sehingga berbagai informasi terkait pelayanan publik yang ada di pemerintah kecamatan dapat diketahui oleh masyarakat luas.

Sukardi juga menyampaikan setiap badan publik yang ada termasuklah pemerintah kecamatan diantaranya maka dibentuk Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) sehingga dalam pengelolaan dokumentasi maupun informasi di suatu badan publik dapat ditangani dengan baik dan pelayanan publik juga dapat dengan baik pula.

Terkait pengelolaan Website PPID Kecamatan dari Dinas Kominfo akan terus melakukan pembinaan maupun bimbingan teknis kepada admin sehingga dalam pengelolaan website tidak mengalami gendala dan informasi yang dimuat pada website tersebut selalu up-to-date dan mudah diakses oleh publik.

Selanjutnya Sekretaris Kecamatan Kembayan Christina Eka Setyati pada kesempatan tersebut mengucapkan terimakasih kepada pemerintah daerah Kabupaten Sanggau dalam hal ini melalui Dinas Kominfo telah menyiapkan website kecamatan ini, harapannya adalah pihak pemerintah kecamatan dapat mempermudah layanan informasi kepada publik, kemudian menyampaikan seluruh kegiatan yang ada di kecamatan sehingga masyarakat bisa mengakses berbagai informasi yang sajikan.

Sekretaris Kec. Kembayan Christina Eka Setyati juga mengajak masyarakat untuk mengunjungi situs resmi website kecamatan Kembayan  keckembayan.sanggau.go.id  hal tersebut agar masyarakat dapat mengetahui berbagai informasi pelayanan yang ada di wilayah kecamatan Kembayan dan dengan mudah pula mengaksesnya.

Oleh: Liber/Sukardi

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar